Sepakati Target Pendapatan APBD-P Sebesar 1,212 T

  • Bagikan
Ketua DPRD Seruyan, Zuli Eko Prasetyo (tengah), ketika menyerahkan nota kesepakatan hasil pembahasan KUPA PPAS kepada Sekda Seruyan. Foto: Said SK_News.

SKNews, Seruyan – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Seruyan menyampaikan hasil pembahasan kebijakan umum perubahan anggaran (KUPA) prioritas plafon anggaran sementara (PPAS) APBD tahun anggaran 2023, disepakati target pendapatan sebesar 1 triliyun 212 miliyar lebih.

Juru bicara DPRD Seruyan, Argiansyah menyebutkan, target pendapatan disepakati sebesar 1 triliyun 212 miliyar lebih, terdapat kenaikan sebesar 19 miliyar dibandingkan target APBD murni yakni sebesar 1 triliyun 192 miliyar lebih.

“Berdasarkan rapat pembahasan yang telah dilaksanakan pihak eksekutf dan legislatif, telah ditetapkan dan disepakatinya target pendapatan daerah pada APBD perubahan tahun anggaran 2023,” katanya, Sabtu, (23/9/23).

Dijelaskannya, dengan rincian pendapatan daerah terdiri dari PAD ditargetkan sebesar 114 miliyar lebih, di mana terdapat pengurangan sebesar 9 miliyar lebih, dibandingkan dengan target PAD murni sebesar 123 miliyar lebih.

“Untuk pendapatan transfer sebesar 1 triliyun 98 miliyar lebih, terdapat kenaikan sebesar 28 miliyar lebih, dibandingkan target pendapatan tranfer sebesar  1 triliyun 69 miliyar lebih,” ungkapnya.

Selain itu, pendapatan transfer terdiri dari pendapatan transfer pemerintah pusat sebesar 1 triliyun 23 miliyar lebih, dan pendapatan transfer antar daerah sebesar 75 miliyar lebih.

Usai penyampaian laporan hasil pembahasan dilanjutkan dengan penandatanganan nota kesepakatan bersama/ antara unsur pimpinan DPRD dan kepala daerah terkait dengan APBD perubahan tahun 2023. *.*

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!