Wagub Kalteng Optimalisasi Lahan Rawa di Tandai Tanam Padi Unggul

  • Bagikan
Wagub Kalteng, Edy Pratowo saat melakukan tanam perdana di lokasi optimalisasi lahan rawa yang ada di desa sanggang, Pulang Pisau. Foto : Aditya SKNEWS.

SKNEWS, PULANG PISAU – Optimalisasi lahan rawa menjadi momentum penting Kementerian Pertanian guna mengejar target krisis pangan dunia akibat elnino beberapa waktu lalu.

Ditandai dengan penanaman padi unggul dilahan rawa Desa Sanggang Kecamatan Pandih Batu Pulang Pisau  diharapkan hasil pertanian menjadi faktor ketercukupan pangan di indonesia.

Pulang pisau menjadi bagian dari capaian target penopang pangan di Indonesia sehingga kerja keras dilahan padi Kalimantan Tengah menjadi penting untuk terus meningkatkan area tanam dilahan produktif.

Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, Edy Pratowo hadir untuk yang kesekian kalinya diarea Food Estate Pulang Pisau bersamaan dengan pejabat dan unsur forkomimda diharapkan menjadi penyemangat capaian target pangan di Kalimantan Tengah.

Jenis padi unggul menjadi pilihan tepat guna menghasilkan panen melimpah salah satunya jenis bibit padi pb yang mampu panen 3 kali dalam satu tahun.

  • Bagikan
error: Content is protected !!