SKNews, Seruyan – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Seruyan menyampaikan rancangan awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Seruyan Tahun 2025-2029, serta diserahkannya dokumen RPJMD kepada DPRD Seruyan untuk dapat ditindaklanjuti.
Sekda Kabupaten Seruyan, Djainuddin Noor mengungkapkan, besar harapan rancangan awal RPJMD Kabupaten Seruyan Tahun 2025-2029 dapat menerima masukan, saran, dan dukungan yang konstruktif dari semua pihak. Terutama masyarakat yang akan merasakan dampak dari penetapan RPJMD ini nantinya.
“Kami berharap dokumen ini dapat disempurnakan agar lebih sesuai dengan kebutuhan masyarakat Kabupaten Seruyan”, ujarnya, Rabu, (19/3/25).
Ia menambahkan, sesuai arahan Bupati Seruyan perlu masukan dari masyarakat untuk menyempurnakan rancangan awal RPJMD ini, sehingga saat ditetapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat umum dan tidak hanya untuk kepentingan kelompok. Untuk itu, setiap program yang tercantum didalamnya harus sesuai dengan kebutuhan dan realita saat ini.
Lebih lanjut, RPJMD ini diharapkan dapat menjadi acuan yang komprehensif dan berorientasi pada kesejahteraan rakyat, maka setiap poin dalam pembahasan RPJMD harus diketahui oleh setiap masyarakat dan bersifat terbuka.
“Kita berharap RPJMD ini nantinya dapat diterima oleh masyarakat dan bisa terlaksana sesuai dengan kebutuhan, sehingga proses pembangunan bisa lebih baik dan tidak hanya stagnan atau berjalan di tempat”, pungkasnya. *.*