Mengenal Maggot untuk Kehidupan Ekosistem Alam

  • Bagikan
Supardiono bersama rekannya saat memberikan informasi kepada media terkait budidaya Maggot yang ada di TPA Gohong. Foto : Aditya SKNEWS.

SKNEWS, PULANG PISAU – Sampah menjadi persoalan penting untuk semakin termanfaatkan untuk mendukung program ketahanan pangan, di TPA gohong pulang pisau sampah mulai diberdayakan untuk aneka ekosistem alam yang menghasilkan ekonomi masyarakat, berikut rekam jejak pembudidaya maggot.

Setiap hari truk pengangkut sampah datang ke lokasi tempat pembuangan akhir sampah diwilayah pulang pisau, bau tak sedap sudah hal yang biasa bagi pembudidaya maggot.

Supardiono adalah relawan pemanfatan sampah yang sudah tinggal dikawasan TPA gohong beberapa bulan terakhir menjadikan sebagian sampah menjadi produksi pakan ternak dan bahan lainnya yang bermanfaat.

Supardiono mengaku hal tersebut dilakukan atas hasil belajarnya didaerah tetangga di jawa sehingga saat ini dimanfaatkan untuk pemanfatan sampah di pulang pisau.

“ Saya belajar hal ini dari tetangga di jawa sehingga saya menekuni ini untuk dimanfaatkan agar dapat menjadikan sampah yang menumpuk menjadi hal positif untuk kehidupan. “ Ucap Supardiono.

Saat dikunjungi Pejabat Pemerintah supardiono mengaku menekuni kegiatannya setelah purna tugas menjadi kepala desa diwilayah kecamatan maliku dan semuanya untuk mengisi sisa masa hidupnya agar berguna untuk kehidupan masyarakat.

  • Bagikan
error: Content is protected !!