Kecamatan Didorong Memberikan Pelayanan Maksimal

Kalangan DPRD Seruyan ketika menyerap aspirasi masyarakat secara langsung, salah satu aspirasi yang sering disampaikan adalah pelayanan kepada masyarakat yang harus lebih ditingkatkan. Foto Said SK_News.

SKNews, Seruyan – Guna optimalnya pelayanan yang diberikan kepada publik, seluruh kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Seruyan didorong untuk memaksimalkan setiap pelayanan yang diberikan kepada masyarakat.

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, Zuli Eko Prasetyo mengatakan, sebagai wakil rakyat pihaknya akan selalu melakukan pemantauan dan pengawasan terhadap jalannya pelayanan di setiap kecamatan.

“Kami inginnya pelayanan kecamatan kepada masyarakat lebih dimaksimalkan, dan tidak ada diskriminatif. Terutama untuk warga yang tinggal di daerah pedalaman yang notabenenya jauh dari kecamatan,” katanya, Sabtu, (24/6/23).

Dijelaskannya, setiap kecamatan sudah dialokasikan anggaran yang cukup besar, sehingga dapat digunakan salah satunya untuk memberikan pelayanan yang maksimal dan prima kepada seluruh lapisan masyarakat.

“Hal ini dilakukan sebagai langkah untuk meminimalisir keluhan dan laporan yang kerap kali diterima ketika melakukan kunjungan kerja ke wilayah kecamatan,” ujarnya.

Selain itu, yang tidak kalah pentingnya dalam upaya memaksimalkan pelayanan ini adalah kedisiplinan dari para pegawai kecamatan. Melalui kedisiplinan pelayanan, cepat, tepat, dan prosedur bisa tercapai dengan maksimal. *.*

Respon (61)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!