Dewan Minta Gali Potensi PAD Baru

  • Bagikan

SKNEWS – SERUYAN – Dalam rangka meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan meminta Pemerintah Daerah (Pemda) setempat, untuk menggali potensi baru dari daerah yang bisa dijadikan sebagai sumber PAD.

Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo mengatakan, daerah setempat memiliki banyak potensi yang bisa dijadikan sumber PAD, namun hingga saat ini belum dapat dimaksimalkan seperti halnya di sektor pertanian yang masih belum dimanfaatkan secara optimal.

“Seruyan memiliki ladang pertanian yang cukup luas, hasil panen padi masyarakat pun melimpah, hal ini tentunya bisa dimanfaatkan sebagai sumber PAD, pemerintah bisa memanfaatkan itu agar membantu mempercepat pelaksanaan roda pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat daerah ini,” katanya.

Politisi PDI-P itu menambahkan, selain sektor pertanian disektor laut pun Seruyan juga melimpah. Di mana daerah yang strategis berada di pesisir yang sebagian besar profesi masyarakat sebagai nelayan, tentunya dapat dikelola oleh pemerintah untuk dijadikan sumber pendapatan baik dari hasil tangkap laut maupun budidaya.

“Untuk itu pemerintah melalui instansi terkaitnya harus punya terobosan-terobosan baru dalam menggali sumber PAD, ini juga sebagai solusi untuk mendongkrak PAD kita yang mana tahun kemarin realisasi nya jauh dari target yang diharapkan,” harapnya. (Ehen/ Red)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!