Rayakan Hari Kemenangan dengan Aman dan Sehat

SKNews, Seruyan – Setelah melaksanakan ibadah puasa satu bulan penuh di bulan suci Ramadan, seluruh ummat muslim akan menyambutnya dengan penuh kemenangan tepat pada 1 syawal 1443 Hijriah.

Hari kemenangan merupakan penantian setelah melaksanakan ibadah puasa, di mana ummat muslim diuji satu bulan penuh untuk menahan haus dan lapar di siang hari, terutama dalam mengendalikan hawa dan nafsunya.

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, Zuli Eko Prasetyo mengungkapkan, perayaan hari raya idul fitri ini menjadi salah satu momentum untuk lebih dekat dengan Allah SWT atau Tuhan Yang Maha Esa, disamping juga sebagai sebuah makna agar masyarakat terus bersyukur dan saling menghargai.

“Saya mengajak semua masyarakat terus bersyukur atas apa yang telah diberikan, terutama yang berkaitan dengan toleransi perbedaan agama yang tetap harus saling menghargai antarumat beragama,” katanya.

Menurutnya, momentum idul fitri ini merupakan peleburan dosa dan hari yang paling tepat untuk saling memaafkan atas semua kesalahan dan kehilafan selama ini. Sehingga setiap warga dan antar umat beragama di wilayah setempat bisa dengan hidup rukun dan damai.

“Atas nama pribadi, lembaga, dan keluarga saya mengucapkan selamat merayakan Idul Fitri 1443H, mari kita saling memaafkan baik kesalahan yang secara sengaja maupun tidak,” tuturnya.

Ketua juga berpesan, saat merayakan hari kemenangan nanti hendaknya protokol kesehatan (prokes) tetap diutamakan, jadikan perayaan ini betul-betul meraih kemenangan yang aman, nyaman, dan sehat. *.*

Respon (64)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!