Menuju Kalteng ber-Sholawat bersama habib Syech

Habib Syech Assegaf bersama Gubernur dnwakil Gubernur Kalteng sesaat dalam penyambutan di bandara Cilik Riwut sebelum malam harinya digelar Kalteng Ber-Sholawat. Foto : Fahmi SK News

SKNEWS, KALTENG – Penerbangan pesawat udara Llionair JT680 dari bandara Juanda Surabaya menuju bandara Cilik Riwut Palangkaraya terasa berbeda, mulai ruang tunggu bandara Surabaya hingga kedatangan di Kalteng para penumpang berusaha memanfaatkan momen bersama habib Syech Assegaf untuk berfoto bersama.

Jumat malam sabtu Kalteng bersholawat mendatangkan penceramah terkenal asal Magelang Jawa Tengah, adalah habib Syech Assegaf yang diundang secara khusus mengisi tabliq akbar di kota Palangkaraya.

Kedatangan habib dan rombongan sejak pukul 13.20 menit wib ditunggu oleh gubernur, wakil gubernur dan rombongan sementara habib Syech Assegaf yang bertolak dari bandara Juanda Surabaya juga menjadi perhatian penumpang pesawat udara Lionair JT680 sebagaimana habib Syech duduk di kursi nomor 1 di dalam pesawat tersebut.

Setibanya di bandara cilik ribut perhatian juga tertuju pada tamu dakwah tersebut yang disambut secara khusus oleh gubernur dan wakil gubernur sejak turun dari pesawat udara dan tarian selamat datang serta sholawat ciri khas banjar.

Mendapat pengawalan ketat dari aparat kepolisian polda Kalteng rombongan yang keluar dari pintu bandara cilik riwut berdesak dari para jamaah yang hadir menunggu selama berjam-jam.

Sesaat setelah seluruh prosesi penyambutan selesai maka rombongan meningglkan bandara cilik riwut menuju lokasi sementara sebelum pada malam harinya mengisi tablik akbar kalteng bersholawat.///

Respon (66)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!