Sebanyak 70 Peserta Ikuti Test Seleksi Anggota Paskibraka

Pembukaan Kegiatan Test Paskibraka Pulang Pisau yang diikuti oleh 70 Peserta perwakilan sekolah, sementara kegiatan dibuka langsung oleh asisten 1 Bidang Pemerintahan. Foto : Aditya SK News.

SKNEWS, PULANG PISAU – Guna matangkan persiapan pasukan pengibar bendera 17 Agustus 2023 mendatang pemerintah daerah Pulang Pisau melalui dinas pemuda dan olah raga melakukan test seleksi peserta paskibraka dari perwakilan sekolah di wilayah pulang pisau.

Sedikitnya 70 siswa perwakilan sekolah menjalani test selama 3 hari dari pelatih yang ditunjuk baik polres, kodim, ppi, dinas kesehatan serta dispora sendiri dengan sistem gugur.

Mereka yang lolos seleksi nantinya akan melanjutkan pelatihan khusus dalam rangka persiapan menjadi pasukan inti pengibar bendera pusaka pada 17 Agustus 2023 serta mengikuti test tingkat provinsi Kalimantan Tengah.

Kepala dinas pemuda olah raga Pulang Pisau, Sukarja menyampaikan bahwa para peserta ini berasal dari perwakilan sekolah seluruh wilayah pulang pisau yang selama 3 hari akan menjalani test dan yang lolos seleksi akan berlatih khusus menjadi peserta paskibraka.

“ Dari 70 peserta ini mereka akan dilakukan seleksi test oleh tim yang sudah terbentuk selama 3 hari dan yang lolos tentu mereka akan berlatih khusus menjadi anggota PASKIBRAKA dalam persiapan menjadi pengibar bendera 17 Agustus 2023 serta tentu akan kita ikutkan juga seleksi test tingkat provinsi, semoga mereka dapat berlatih dengan baik dan yang tidak lolos harap bersabar untuk ikut kembali di tahun mendatang,” ucap Sukarja.

Sukarja berharap seluruh peserta dapat mengikuti test dengan baik agar bisa lolos menjadi peserta paskibraka baik untuk pelatihan pengibar bendera di pulang pisau maupun ikut seleksi kembali pada peserta paskibraka tingkat provinsi Kalteng.

Respon (70)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!