SK NEWS, PULANG PISAU – Pemerintah daerah berkeinginan kuat agar rsud pulang pisau menekan angka rujukan semaksimal mungkin dengan meningkatkan pelayanan dan penambahan dokter ahli pada rsud pulang pisau. Keinginan tersebut direspon direktur rsud pulang pisau untuk semaksimal mungkin melakukan berbagai terobosan dan program penambahan fasilitas umum dan dimungkinkan hal tersebut akan didapatkan akreditasi bintang 5. Muliyanto Budihardjo selaku direktur RSUD menyampaikan bahwa bupati sangat konsen terhadap perkembangan pelayanan rumah sakit sehingga untuk mencapai akreditasi bintang 5 diperlukan sarana dan prasarana pendukung baik ruang dan penambahan dokter. Langkah yang diambil kata Muliyanto adalah dengan memberikan pendidikan khusus dokter yang ada untuk ke jogja guna memperoleh gelar khusus dalam rangka meningkatkan pelayanan ditambah akan melakukan penempatan baru lagi 2 dokter ahli bedah dan jantung. “ RSUD Pulang Pisau berupaya mewujudkan akreditasi bintang 5, hal ini seiring dengan keinginan bupati agar RSUD terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dengan jumlah rujukan yang kecil dan Langkah tersebut kita jemput dengan menambah sarana prasaran ruang, penambahan dokter dan meningkatkan pelayanan, sementara itu kit akita mengirim dokter untuk melanjutkan Pendidikan ke Jogja,” kata Muliyanto. Menurutnya jika kedua hal tersebut dilakukan maka apa yang menjadi keinginan bupati agar RSUD semaksimal mungkin memberikan pelayanan dan penanganan khusus maka masyarakat akan lebih ringan mengeluarkan biaya rumah sakit sebab bisa dilakukan di pulang pisau sendiri./Aditya/red/
|