Miftahul Huda, dari Belajar Ngaji hingga Memperoleh Prestasi Santri

  • Bagikan
Mereka adalah satu dari sekian banyak santri yang belajar ngaji, paa kesempatan tertentu para guru ngaji membuat terobosan penilaian santri yang berprestasi dan mereka adalah yang terpilih. Foto : Gerryawan SK News

SKNews, PULANG PISAU – Bagi anak – anak dikawasan sekitar musholla miftahul Huda kehadiran ustadz bisa memberikan kebanggaan tersendiri bagi lingkungan sekitar, kini puluhan santri cilik bisa lebih memperdalam belajar al qur’an setiap ba’da magrib di musholla tersebut.

Musholla yang diketuai oleh bapak Suparno kini keberadaannya semakin ramai jamaah bahkan seiring dengan banyaknya santri juga dibarengi oleh perkembangan penambahan sarana prasarana musholla.

Selain digunakan untuk ibadah rutin, musholla Miftahul huda juga didirikan yayasan taman pendidikan al quran, dari santri yang hanya berjumlah sedikit kini taman pendidikan al quran sudah memiliki santri yang banyak.

Ustadz Amin dan Saiful yang merupakan perintis kemajuan TPQ tersebut mengaku sangat bangga sebab musholla Miftahul huda kini banyak masyarakat sekitar yang mepercayakan anak mereka belajar mengaji di. Musholla tersebut.

” Kami ingin para orang tua santri mendorong kami dan anak mereka lebih memiliki karakter serta aklak yang baik, peran ustadz belumlah maksimal dan dorongan yang diperlukan adalah memberikan pemahaman bagaimana santri yang belajar mampu membaca al qur’an dan memiliki budi pekerti yang baik mulai dari rumah dan lingkungan tempat belajar, ‘ kata Ustadz Amin.

Diharapkan dengan saling memberikan dikungan maka santri yang dibentuk dimusholla miftahul huda adalah santri yang mahir dan berkualitas.

Ini adalah upaya gotong royong dari setiap donatur yang memberikan dukungan untuk kemajuan musholla Miftahul Huda.

” Contoh berangkat pamit orang tua, datang ke musholla dengan salam, belajar yang tekun hingga patuh kepada guru ngaji, dengan demikian anak anak akan tumbuh dan berkembang dilandasi dengan aklak yang baik dan mulia, ” Ucapnya.

Kedepan bahwa TPQ akan lebih maju dan berkembang sementara target kedepan tidak hanya meningkatkan kemampuan santri tapi juga akan ditingkatkan kelengkapan sarana prasarana.

Musholla Miftahul huda juga membuka diri bagi masyarakat yang ingin membantu pengembangan musholla dengan melakukan donasi yang bisa dikirim langsung melalui rekening khusus atas nama Musholla Miftahul Huda Nomor Rekening Bank Kalteng nomor ac ; 601-0202-03209-6

Setiap uluran tangan donatur yang terkumpul akan dimanfaatkan untuk kemajuan musholla Miftahul Huda sebagaimana saat ini musholla ini masih sangat memerlukan donasi dalam peningkatan sarana prasarana yang diperlukan mulai dari teras musholla, tempat wudhu dan perluasan tempat ibadah.*.*

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!