SKNEWS (PULANG PISAU) : Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Trans Kalimantan Desa Gohong. Tepatnya disimpang tiga Jembatan Gohong, Kecamatan Kahayan Hilir Kabupaten Pulang Pisau, Kamis (19/9/2019) sekira pukul 17.50 WIB.
Kecelakaan terjadi antara dua mobil Avanza dan truk Fuso yang saling bertabrakan di pertigaan jembatan tersebut.
Beruntung tidak ada korban jiwa dari peristiwa tersebut. Namun sopir dan penumpang mengalami luka-luka.
Kapolres Pulang Pisau, AKBP Siswo Yuwono BPM melalui Kasatlantas Iptu Suprianto mengungkapkan kecelakaan terjadi akibat Avanza dengan nomor polisi KH 1529 FU yang dikemudikan Jairin (46) melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Kapuas menuju Palangka Raya.
Setiba di lokasi kejadian, tiba-tiba Avanza melebar jalur sebelah kanan badan jalan hingga menabrak samping truk. Kemudian dari arah berlawanan melaju mobil Avanza dengan nopol KB 1497 ME yang dikemudikan Ariansyah Siregar (25) hingga kemudian bagian belakang Avanza tersebut.
Diduga dalam kecepatan tinggi, hingga tabrakan tidak dapat dihindari lagi.
“Jadi, faktor penyebab kecelakaan ini dari mobil Avanza dengan nopol KH 1529 FU yang melebar saat ditikungan, dan ditambah dengan kecepatan tinggi,” kata Suprianto saat dikonfirmasi wartawan media ini, Kamis (19/9/2019) malam.
Sementara, penumpang Avanza dengan nopol KH 1529 FU mengalami luka-luka, dan ketiga mobil yang terlibat kecelakaan mengalami rusak berat. Sedangkan tindakan yang diambil pihak Satalantas Polres Pulang Pisau dalam kasus kecelakaan ini, diantaranya mendatangi tmepat kejadian, mencatat dan memeriksa para saksi, mengevakuasi korban, olah TKP dan amankan barang bukti (BB).