Kartini Indonesia Jangan Menyerah ditengah Pandemi covid-19

  • Bagikan
Rini Margareta anggota DPRD Pulang Pisau yang menyorot masalah perkembangan UMKM di Pulang Pisau perlu daya dorong pemerintah dalam pembinaan berkelanjutan. Foto : Gerryawan SK News

Kartini Indonesia ditengah pandemi covid-19 kerap memposisikan fungsi ganda, keluarga, ekonomi dan pendidikan yang ketiganya adalah Kerap dijalankan Kaum Perempuan di era Pandemi covid-19.

 

SK News, PULANG PISAU – Meneladani Kartini di masa sekarang adalah bagaimana perempuan itu bisa lebih fleksibel memerankan fungsi ganda, selain mendampingi suami dan anak – anak disisi lain pandemi covid 19 menuntut kesabaran dalam bersikap hadapi cobaan wabah virus Corona.

Sri Harini Margaretha menilai bahwa kaum perempuan mempunyai tugas yang sangat berat, pertama selalu mengingatkan seluruh anggota keluarga untuk menjaga protokol kesehatan dan disisi lain pertumbuhan ekonomi yang melemah tentu tidak banyak yang bisa dikerjakan ditambah anak sekolah yang masih belajar dari rumah.

Jika kaum pria fokus pada upaya pemulihan ekonomi mencari nafkah untuk memenuhi kebutuhan hidup namun disisi lain perempuan tak sedikit yang juga ikut membantu menopang ekonomi keluarga.

Lalu, moment bulan April sebagai hari Kartini tentunya menurut legislator partai Nasdem yang harus disikapi adalah tetap berjuang ditengah pandemi covid – 19 seraya memberikan semangat bagi kaum perempuan lain bahwa kondisi ini menuntut kesabaran semua pihak sebab kondisi tersebut adalah wabah yang merata di dunia.

” Inilah Kartini di era Pandemi ini mas, perempuan tetap harus sabar walau kerap memposisikan ganda, ngurus anak, mendorong suami tetap berkarya gali potensi diri untuk memiliki ketrampilan dan disisi lain protokol kesehatan harus tetap diterapkan demi keselamatan bersama sebab keluarga kita harus sehat semua,” kata Rini Margaretha.

Dikatakan juga memang tidak mudah menerima cobaan ini apalagi sudah 2 tahun wabah covid-19 masih terus melanda bangsa Indonesia apalagi klaster sekarang sudah menjadi klaster komunitas tentu semua pihak harus ekstra waspada terhdap penyebaran virus Corona.

Dipesankan agar tidak jenuh menjaga keluarga karena Kartini sekarang masih dalam ujian wabah covid-19 dan yang penting hadapi dengan sabar namun tetap semangat hingga kondisi benar – benar normal. ( sr/red )

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!