Suarakahayannews, PULANG PISAU : Sebanyak 3 orang pegawai di Lingkungan Badan Kepegawaian , Pendidikan dan Pelatihan ( BKPP ) terkonfirmasi positif Covid 19 tepatnya di ruangan Bendahara dan atas kejadian tersebut untuk sementara waktu kantor ditutup hingga batas waktu yang belum ditentukan.
Kepala BKPP Pulang Pisau, H. Saripudin saat dikonfirmasi menjelaskan dirinya membenarkan atas 3 orang pegawai di lingkungan BKPP positif Covid 19 dan saat ini telah dilakukan penanganan berupa isolasi sedangkan kantor untuk sementara waktu ditutup.
- “ Betul bahwa di kantor kami ada 3 orang pegawai yang positif Covid 19 namun tidak tau dari mana mereka terkena virus tersebut padahal dari awal pemberlakukan penerapan protokol kesehatan sangat kami perhatikan,” kata Saripudin, Jum’at ( 23/10/2020 ).
Pihaknya memutuskan untuk dilakukan penutupan pelayanan tatap muka sebab area perkantoran saat ini sedang dilakukan sterilisasi hingga Senin mendatang namun pelayanan menurut Saripudin bisa dilakukan secara online sehingga dengan penutupan tersebut tidak perlu membuat resah masyarakat yang hendak berurusan.
Kejadian tersebut juga merupakan pengalaman yang sangat berharga bagi seluruh masyarakat Pulang Pisau khususnya pegawai di lingkungan pemerintah kabupaten untuk semaksimal mungkin menahan diri dengan tidak melakukan perjalanan keluar daerah bila tidak perlu, namun jika hal tersebut dilakukan hendaknya harus menjaga diri dengan protokol kesehatan yang dianjurkan.
- “ Hati – hati saja tidak cukup namun waspada menghindari hal yang memungkinkan tertularnya covid 19 akibat keluar kota, apalagi sangat di akui bahwa banyak ASN dilingkungan pemkab Pulang Pisau yang berdomisili diluar kota,” Imbuhnya.
Dikatakan pula bahwa klaster penyebaran covid 19 terhadap ASN dan pegawai di lingkungan pemkab Pulang Pisau bukan kali pertama, sebelumnya ada beberapa kantor yang juga terdapat positif covid 19 namun berkat sigap dari satgas covid 19 semua dapat dilakukan pencegahan tracking kontak serta penanganan lanjutan terhadap pegawai yang terkonfirmasi positif. ( ed/red )