Tiadakan Retribusi Parkir Selama Pasar Ramadan

  • Bagikan
Bupati Pulang Pisau beserta Wakil saat membuka secara langsung Pasar Ramadan dengan memotong pita secara bersamaan. Foto : Aditya SKNEWS.

SKNEWS, PULANG PISAU – Pasar Ramadan identik dengan hadirnya para pelaku UMKM yang menjajakan takjil untuk berbuka puasa, bupati Pulang Pisau,  Ahmad Rifai berharap tak ada retribusi parkir selama pasar ramadan berlangsung.

Pasar Ramadan yang digelar diarea terminal pasar patanak setiap tahun selalu menjadi harapan baru bagi para pelaku umkm yang menjajakan takjil ramadan, dagangan mereka diharapkan laris manis selama bulan ramadan berlangsung.

Pembukaan pasar Ramadan dibuka langsung oleh Bupati Pulang Pisau, Ahmad Rifa’i lengkap hadir Wakil Bupati Jayadikarta dan sekda Toni Harisinta.

Kesepakatan yang dilakukan bersama Sekda diharapkan para juru parkir mematuhinya agar geliat dan keramaian pasar ramadan bisa tercipta sehingga menjadi area favorit warga berburu takjil.

Ahmad Rifa’i usai membuka keberadaan pasar ramadan berharap geliat UMKM semakin mampu memberikan nilai positif untuk tumbuh kembang para pedagang kue hingga lebaran nanti.

” Harapannya pada Pasar Ramadan tahun ini para pedagang UMKM agar semakin mampu memberikan nilai positif untuk dapat berkembang hingga mendekati lebaran nanti ” Ucap Rifa’i

Dengan himbauan untuk tidak ada restribusi parkir diharapkan dagangan yang dijajakan para pelaku umkm makin meramaikan pasar ramadan yang hanya hadir setiap tahun tersebut.

  • Bagikan
error: Content is protected !!