Polsek Kahayan Hilir Peduli COVID 19

  • Bagikan
Kapolsek Kahayan Hilir dan anggota saat berada di rumah salah satu warga dalam aksi peduli covid 19. dok.redaksi

MAPOLSEK KAHAYAN HILIR – Pandemi COVID 19 telah melemahkan perekonomian masyarakat, terlebih bagi mereka yang menjadi pekerja lepas di bidang tertentu, kondisi tersebut membuat berbagai pihak turut prihatin hingga melakukan berbagai aksi kepedulian sesama.

Kapolsek Kahayan Hilir satu diantara institusi kepolisoan Negara RI yang mengendalikan wilayah di kecamatan Kahayan Hilir, sejak mewabahnya COVID 19 di Bumi Handep Hapakat pihaknya memberikan jawaban atas beberapa kendala yang dialami masyarakat diwilayahnya.

Salah satunya adalah memberikan bantuan sosial berupa bahan makanan kepada masyarakat yang dirasa berhak untuk mendapat perhatian dari mereka yang sedang membutuhkan.

Menurut Kapolsek Kahayan Hilir, ipda Widodo bahwa bantuan ini diserahkan atas uluran tangan dari beberapa anggota POLRES Pulang Pisau yang hasilnya diserahkan langsung kepada masyarakat maupun melalui kepala desa untuk masyarakat yang terkena dampak COVID 19 di wilayah Kahayan Hilir termasuk bagi warga yang berstatus ODP.

” Bantuan yang terkumpul kita serahkan ke masyarakat berdampak COVID 19 dan sebagian ke Orang Dalam Pemantauan ( ODP ), bantuan ini kami himpun dari kawan – kawan anggota POLRES sehingga kita harapkan bantuan ini akan bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan,” Ucap Widodo

Widodo juga berpesan kepada para dermawan untuk turut turun dalam aksi serupa agar dampak COVID 19 ini dapat sedikit banyak memberikan ketenangan bagi masyarakat ekonomi lemah dan diharapkan masyarakat tetap tenang dan mengikuti himbauan – himbauan pamerintah agar pandemi CORONA ini segera berlalu. rm/red

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!