SKNEWS, PULANG PISAU – Rangkaian kunjungan kerja Agustin Teras Narang ke lokasi penggilingan padi modern memberikan gambaran penting untuk masa depan petani sejahtera.
Ada beberapa lokasi yang dikunjungi anggota DPD RI untuk kalimantan tengah dilokasi food estate salah satunya adalah lokasi rencana untuk pendirian mesin pengiling padi modern.
Lokasi tersebut ada di desa pantik kecamatan pandih batu, dipilihnya lokasi tersebut melihat dari jarak serta luas area yang sangat mendukung.
Teras narang menyebut bahwa di tingkat kementerian pertanian dirinya pada awal menyampaikan dorongan untuk mendirikan pabrik penggilingan padi modern di lokasi food estate tidak hanya mengunakan mesin kecil namun harus skala pabrik besar modern sehingga tidak saja menampung padi petani dilokasi food estate namun juga petani sekitar lokasi food estate.
“ Kami mendorong kementerian pertanian agar mendirikan pabrik penggilingan padi modern di lokasi food estate, tidak hanya menggunakan mesin kecil saja harusnya seperti pabrik besar modern untuk menampung padi petani di lokasi food estate dan juga petani di sekitar lokasi. “ Ucap Teras.
Dirinya berjuang untuk mewujudkan hal tersebut ditingkat kementerian sehingga harapan ini akan memberikan dampak positif untuk men-sejahterakan petani dikawasan food estate sebagai program nasional pangan indonesia di kalimantan tengah.