Raker KBB Dan Halal Bi Halal

Di momentum syawal 1444 hijriah organisasi KBB memanfaatkan waktu untuk menggelar halal bihalal sekaligus melakukan rapat kerja membahas program kerja berjangka. Foto : Aditya SKNEWS.

SKNEWS, PULANG PISAU – Kerukunan Bebuhan Banjar merupakan organisasi kemasyarakatan yang belum lama berdiri namun sejumlah program sudah mulai mematangkan kinerja kelompok masyarakat banjar di pulang pisau .

Inilah upaya yang dilakukan organisasi kemasyarkatan di pulang pisau, melalui kelompok KBB yang merupakan masyarakat suku banjar yang tinggal di pulang pisau memanfaatkan waktu untuk mempererat kebersamaan menjadi bagian dari kemajuan kabupaten pulang pisau.

Di momentum syawal 1444 hijriah kelompok masyarakat ini memanfaatkan waktu untuk menggelar halal bihalal sekaligus melakukan rapat kerja membahas program kerja berjangka.

Ketua KBB pulang pisau Fadli Rahman menekankan pentingnya kebersamaan masyarakat banjar yang tinggal dipulang pisau untuk menjadi bagian dalam peran pembangunan daerah .

“ Mari kita meningkatkan pentingnya kebersamaan masyarakat banjar yang ada di pulang pisau untuk ikut berpartisipasi dalam peran pembangunan daerah ini. “ Ucap Fadli.

Halal bihalal yang dirangkai dengan rapat kerja tersebut menghasilkan beberapa program dalam rangka memajukan kebersamaan warga banjar yang tinggal di pulang pisau sebagai upaya untuk lebih memperkuat toleransi antar masyarakat yang tinggal sebagai warga pendatang

Respon (33)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!