Simulasi Pemilu Menuju Sesungguhnya

  • Bagikan
Pj. Bupati Pulang Pisau, Nunu Andriani saat memberikan steatment kepada media terkait simulasi Pemungutan dan perhitungan suara untuk Pemilu 2024 yang dilaksanakan di aula Bappedalitbang. Foto : Aditya SKNEWS.

SKNEWS, PULANG PISAU – simulasi pelaksanaan pemungutan suara bagian dari sebuah alur edukasi baik masyarakat calon pemilih terlebih bagi para petugas pemungutan suara untuk cakap melaksanakan tugas di 14 februari 2024 nanti.

Kegiatan simulasi menjadi sangat penting sebab simulasi merupakan alur yang memang sama dengan saat pelaksanaan tugas di tempat pemungutan suara nantinya.

Simulasi pemilu yang digelar Komisi Pemilihan Umum diharapkan mampu memberikan edukasi yang baik kepada para petugas pemungutan suara akan lebih cakap dalam setiap bidang tugas yang diembannya.

Penjabat bupati pulang pisau dan unsur forkominda lainnya yang datang langsung menyaksikan simulasi pemungutan suara sangat yakin bahwa pemilu di pulang pisau dapat berjalan aman, lancar dan sukses.

Penjabat bupati pulang pisau, Nunu Andriani berharap simulasi menjadi perhatian khusus tim kerja KPU diseluruh wilayah pulang pisau agar lebih cermat dalam menjalankan tugas.

“ Harapannya dengan dilaksanakannya simulasi ini dapat menjadi perhatian khusus tim kerja KPU di seluruh wilayah pulang pisau agar lebih cermat dalam menjalan kan tugas dan agar Pemilu 2024 dapat berjalan dengan lancar tidak ada kendala. “ Ucap Nunu.

Sementara itu simulasi yang diselenggarakan KPU juga disaksikan langsung oleh seluruh KPPS di wilayah pulang pisau secara live dari akun youtube KPU pulang pisau sehingga sangat efektif bisa memberikan edukasi kepada seluruh petugas KPPS di wilayah pulang pisau. *.*

  • Bagikan
error: Content is protected !!