SKNEWS, PULANG PISAU – Pemerintah Daerah secara resmi menyerahkan 2 buah kunci pintu kepada warga masyarakat yang tinggal dikawasan percontohan Lewu Bahalap, sebuah pemukiman yang ditata dan menjadi rumah layak huni.
Kampung cantik atau Lewu Bahalap dibangun di kawasan komplek pelindo 3 kelurahan pulang pisau kecamatan kahayan hilir, luasan area lewu bahalap mencapai 2 hektar dan perlahan akan ditata berkelanjutan.
Lokasi Lewu Bahalap sebelumnya adalah pemukiman yang tak layak huni dan saat ini terlihat sangat cantik berada dikawasan kota pulang pisau dan nantinya akan terus dikembangkan hingga program 1 desa 1 rumah layak huni.
Sebagaimana disampaikan Penjabat Bupati Pulang Pisau, Nunu Andriani bahwa lewu bahalap dilakukan agar masyarakat mendapatkan satu kawasan percontohan wilayah perumahan layak huni sehingga keberadaanya akan memebrikan motivasi warga lain untuk menata kampung bersih dan indah.
“ Lewu bahalap ini adalah program yang dilakukan agar Masyarakat mendapatkan satu Kawasan percontohan wilayah perumahan layak huni sehingga keberadaanya akan memberikan motivasi warga lain untuk menata dan menjaga kampung tetap bersih dan indah. “ Ucap Nunu.
Usai meresmikan lewu bahalap Nunu Andriani berpesan bahwa kedepan program lanjutan akan terus memberikan target percepatan kemajuan pembangunan daerah yang dilakukannya mulai kota hingga perdesaan yang harus menjadi realisasi Pulang Pisau Basewut.