500 Anak Usia Dini Mulai Ditanamkan Pentingnya Hari Kemerdekaan

  • Bagikan
Pawai bersama dalam memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79. Diikuti 500 anak usia dini dari 6 TK dan 3 PAUD-KB. Foto: Said SK_News.

SKNews, Seruyan – Sebanyak 500 anak-anak kalangan usia dini di Kecamatan Seruyan Hilir Kabupaten Seruyan, mulai ditanaman jiwa nasionalisme dan semangat kemerdekaan melalui pawai bersama Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79.

Ketua gugus pendidikan anak usia dini (PAUD) bulan Kecamatan Seruyan Hilir, Faridah Yusiana menyampaikan, dalam memeriahkan Hari Kemerdekaan yang ke-79 tahun ini kelompok bermain (KB), PUAD, dan taman kanak-kanak (TK) di bawah naungan gugus bulan ikut berpartisipasi dengan pawai bersama.

“Hari Kemerdekaan Republik Indonesia menjadi kebangaan bagi seluruh elemen masyarakat, untuk itu, kami dari pendidikan anak usia dini juga ikut berpartisipasi dalam memeriahkan Kemerdekaan dengan melakukan pawai bersama,” katanya.

Dijelaskannya, pawai bersama ini disambut dengan sangat antusias satuan pendidikan usia dini termasuk anak-anak sebagai peserta, terlihat keceriaan dan semangat yang luar biasa untuk berpartisipasi. Sedikitnya ada sebanyak 500 orang anak yang menggunakan pakaian adat dari berbagai daerah Indonesia, profesi, hobi, dan cita-cita yang akan digapainya di usia dewasa nanti.

“Kami hanya menyarankan sebenarnya untuk kosum yang digunakan kepada orang tua atau wali, namun jika memang tidak memiliki baju adat, profesi, dipersilahkan menggunakan baju muslim dan lainnya,” jelasnya.

Faridah berharap, melalui pawai bersama ini anak-anak kalangan usia dini sudah mulai memahami akan pentingnya Hari Kemerdekaan, sehingga di usia matangnya nanti bisa memberikan kontribusi positif, demi kemajuan daerah, bangsa, dan negara. *.*

  • Bagikan
error: Content is protected !!