Pastikan Revitalisasi Berjalan Lancar, Kadisdik Seruyan Kunjungi SMP Bhakti Perdana

  • Bagikan
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Seruyan, Rusdi Hidayat, melaksanakan revitalisasi ke SMP Bhakti Perdana, di Desa Lampasa, Kecamatan Seruyan Raya. Foto: Said SK_News.

SKNews, Seruyan – Dalam rangka memastikan revitalisasi di setiap satuan pendidikan berjalan sesuai ketentuan, Dinas Pendidikan Kabupaten Seruyan melaksanakan kunjungan ke Sekolah Menengah Pertama (SMP) Bhakti Perdana.

Dalam kesempatan tersebut kegiatan revitalisasi dilakukan pada salah satu sekolah swasta yakni SMP Bhakti Perdana, di Desa Lampasa, Kecamatan Seruyan Raya. Sekolah tersebut juga di kelola oleh perusahaan setempat sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia pendidikan.

“Bantuan yang diberikan oleh Presiden Republik Indonesia melalui Kementerian Pendidikan sangat bermanfaat bagi sekolah di daerah kita, bantuan ini dapat meningkatkan aktivitas layanan pembelajaran di sekolah tersebut,” kata Rusdi Hidayat, Selasa, (7/10/25).

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Seruyan, Rusdi Hidayat menyebut, adapun jumlah revitalisasi yang diberikan sebanyak 31 lokasi yang terbagi merata di setiap kecamatan. Untuk jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) ada 10 lokasi, Sekolah Dasar (SD) ada 18 lokasi, dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) ada 3 lokasi. Bantuan ini sangat baik dan dampaknya akan bermanfaat bagi anak-anak yang berada di sekitar lokasi tersebut.

“Kita berharap pengerjaan bangunan revitalisasi ini dapat selesai tepat waktu dan segera difungsikan, sehingga aktivitas belajar menjadi lebih baik terutama bagi sekolah yang berada di area perbatasan maupun perkebunan,” pintanya.

Julak Rusdi sapaan akrabnya juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Seruyan, terutama kepada Bupati dan Wakil Bupati Seruyan, sehingga program ini bisa terlaksana dengan sukses dan membantu meningkatkan pelayanan di dunia pendidikan.

Sementara itu, Kepala SMP Bhakti perdana, Retdita Rasyidea, mengungkapkan, pihaknya sangat berterimakasih dengan adanya bantuan yang diberikan untuk SMP Bhakti Perdana. Adapun bangunan yang sedang direvitalisasi meliputi, ruang administrasi, ruang laboratorium, dan toilet beserta sanitasinya.

“Dengan waktu pengerjaan yang telah ditetapkan harapannya bangunan ini segera selesai, sehingga bisa digunakan para murid untuk menunjang aktivitas pendidikan di sekolah kita,” jelasnya.

Selain itu, Panitia Pembangunan Satuan Pendidikan, Mahbub Saputra menyampaikan, revitalisasi yang sedang dibangun ini merupakan tanggung jawab bersama terhadap dunia pendidikan, tentunya dengan bangunan yang layak bisa mempengaruhi jalannya aktivitas pendidikan di suatu lokasi.

“Bangunan yang layak tentu berpengaruh terhadap aktivitas pendidikan, karena menyangkut keamanan dan keanyamanan setiap anak didik dalam menerima proses pembelajarannya,” tutupnya. *.*

  • Bagikan
error: Content is protected !!