SKNews, Seruyan – Guna bermanfaatnya bantuan yang diberikan oleh pemerintah, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan, mengingatkan agar pembagian atau penyaluran bantuan alat tangkap ikan dan mesin bisa tepat sasaran.
Anggota DPRD Seruyan, Bejo Riyanto mengatakan, untuk pembagian bantuan alat tangkap ikan dan mesin dari pemerintah daerah (pemda) agar bisa tepat sasaran. Dimana bantuan harus diberikan kepada masyarakat yang memang membidangi di sektor perikanan.
“Serahkanlah bantuan kepada warga yang memang berhak menerimanya, karena sudah sering kali terjadi bantuan yang diberikan kembali dijual untuk kepentingan pribadi,” katanya.
Dijelaskannya, bantuan pada sektor perikanan juga termasuk dalam program pemerintah pusat. Untuk itu, pembagiannya harus merata dan tidak boleh berpihak kepada siapapun, karena masyarakat nelayan di daerah ini cukup banyak tentu harus cermat dalam penyalurannya.
“Tujuan dari pada bantuan ini adalah upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat nelayan di Kabupaten Seruyan, sehingga harus selektif dalam penyalurannya. Mengingat ada banyak masyarakat yang mengeluhkan hal ini,” ujarnya.
Politisi PAN ini menambahkan, terpenting adalah dalam pembagian bantuan alat tangkap ikan bagi para nelayan jangan sampai ada unsur politik, sehingga berpengaruh terhadap para penerima dan terjadi ketimpangan dalam pendistribusiannya. *.*