Indeks

Puncak Lomba Vlog Pelajar Piala Bergilir Bupati

SMAN 1 Kahayan Hilir sukses menyabet gelar juara dalam lomba vlog competition tahun 2022 dan berhasil mendapatkan trophy piala bergilir bupati. Foto : Aditya SKNews.
SK News, Pulang Pisau – Dipenghujung tahun 2022 Dinas Budpar berhasil menggelar lomba vlog pelajar yang memperebutkan piala bergilir bupati setiap tahun, SMA Negeri 1 meraih juara pertama dalam kegiatan tersebut.

Melibatkan bandar dan sumbu kurung 2022 Pemerintah Daerah Pulang Pisau melalui Dinas Kebudayaan Dan Pariwisata sukses menggelar agenda tahunan piala bergilir bupati lomba vlog pelajar.

Sebelumnya piala bergilir diraih oleh MAN 1 Kahayan Kuala namun untuk 2022 piala bergilir berpindah tempat ke sekolah SMA Negeri 1 Pulang Pisau dalam event tahun lomba vlog pelajar tahun 2022.

Lomba vlog ini memakan waktu selama 2 bulan dimulai dengan tahap sosialisasi ke sekolah-sekolah dilanjut dengan agenda penjurian hingga kegiatan peng-anugerahan juara lomba vlog yang diraih SMA Negeri 1 Pulang Pisau.

Bahkzar Effendi selaku kepala Dinas Budpar Pulang Pisau merasa bangga atas terselenggaranya kegiatan tersebut yang merupakan agenda tahunan sebagai sarana pemerintah mempromosikan destinasi wisata tingkat pelajar.

“ Saya mengapresiasi kegiatan lomba vlog dengan tahapan selama 2 bulan menjadi momentum berharga bagi pemerintah dan dunia pendidikan sehingga ajang kegiatan dimaksud diharapkan menjadi bagian penting salam lebih mengenalkan budaya pariwisata melalui tangan millennial, ini harus terus ditingkatkan kedepan agar kemajuan daerah dibidang budaya dan pariwisata semakin maju dan berkembang,” ucap Bahkzar Efendi.

Acara tersebut juga dihadiri staf ahli bupati, edy purwanto casmani, anggota dprd yoppy satriadi dan 3 juri dalam lomba tersebut sekaligus diserahkan hadiah, piagam dan piala bergilir kepada yang meraih juara pertama hingga 10 besar perolehan ketegori vlog.

error: Content is protected !!
Exit mobile version