Indeks

Singkronisasi Program Kemajuan Bidang Perpustakaan tahun 2023

  • Bagikan
Rapat Koorodinasi bersma pihak terkait membahas kelanjutan program Perpustakaan tahun 2023. Foto " Adtya SK News

SKNEWS, PULANG PISAU – Perpustakaan dan arsip daerah ditekankan untuk bisa menyusun karya promosi dengan cakap menulis buku tentang asal usul daerah itu sendiri,  Dalam rangka turut mengenalkan daerah secara nasional maka pemerintah daerah melalui dinas perpustakaan dan arsip menyelenggarakan rapat koordinasi penyusunanan program tahun 2023.

Program dimaksud sebagai upaya untuk menjawab intruksi badan arsip nasional agar daerah mampu menulis buku tentang asal usul daerah yang mencakup promosi  bidang wisata, budaya, ekonomi ,sumber daya dan ragam kesenian daerah,

Sopiah kepala dinas perpustakaan dan arsip Pulang Pisau menyebutkan bahwa menindaklajuti surat sekretaris daerah pulang pisau pihaknya menggelar temu OPD untuk duduk bersama guna membahas tindaklanjut penyusunan program perpustakaan tahun 2023.

” Kami melakukan kegiatan rapat koordinasi dengan OPD terkait, salahs atunya adalah bidang pariwisata sehingga apa yang menjadi arahan dari kementerian pusat tentu ini akan kami tindaklanjuti dalam rangka turut menjadi bagian kemajuann daerah dan ini sangat diperluakn dukungan semua pihak agar bisa kami realisasikan termasuk pada rapat ini kami melaksanakan kegiatan dengan dipimpin langsung oleh asisten 2 setda Pulang Pisau,” ucap Sopiah.

Rapat koordinasi yang berlangsung di aula ruang wakil bupati tersebut dipimpin langsung oleh asisten 2 bidang ekonomi dan pembangunan lengkap hadir opd terkait hingga menghasilkan beberapa program rencana aksi lanjutan. *.*

  • Bagikan
error: Content is protected !!
Exit mobile version