Indeks

Jaga Situs Budaya untuk Kekayaan Kalteng

  • Bagikan
Sandung Temanggung Jaya Surapati Lawak yang ada di Bukit Rawi. Foto: Aditya
SK News, Pulang Pisau – Kahayan Tengah memiliki situs budaya yang memberikan inspirasi adanya sejarah pada dahulu kala, kini situs budaya yang berusia ratusan tahun tersebut diharapkan dapat bersama dijaga dan dipelihara.

Inilah salah satu situs budaya yang menggambarkan kejayaan Kalimantan Tengah di wilayah kecamatan Kahayan Tengah tepatnya di Bukit Rawi.

Sandung Tumenggung Jaya Surapati Lawak merupakan silsilah sejarah hingga anak keturunannya yang kini tetap eksis menjaga area tersebut sebagai kekayaan budaya yang ada di desa sekaligus terbuka untuk masyarakat umum belajar tentang sejarah.

Adrian sebagai damang Kahayan Tengah didampingi juru jaga sandung mengatakan bahwa walaupun kini lokasi tersebut sepi pengunjung akibat pandemi namun keberadaan sandung masih tetap terbuka untuk wisatawan lokal.

Dermaga pelabuhan yang digunakan wisatawan mengunjungi situs tersebut menurut Adrian sebelum pandemi banyak wisatawan luar datang dan keberadaan sandung memberikan banyak pelajaran sejarah.

“ Pesan kami kepada seluruh masyarakat dayak yang ada di kalteng ini khusus nya wilayah Bukit Rawi untuk dapat lebih dalam lagi memelihara adat dan budaya terutama situs-situs yang ada seperti sandung Temanggung Jaya Surapati Lawak ini “ kata Adrian.

Sepinya pengunjung selama 2 tahun ini pun tak menyurutkan para pemangku kepentingan yang menjaga situs tersebut agar pemerintah hadir dalam upaya memelihara dan menjaga keberadaan situs tersebut sebagai bagian dari kekayaan budaya di Kalimantan Tengah khususnya wilayah Pulang Pisau.*.*

  • Bagikan
error: Content is protected !!
Exit mobile version