Mapolres Pulpis Siapkan Agenda Deklarasi Damai Hadapi Pilgub dan wagub 2020

SK News, PULANG PISAU – Jelang pilkada gubernur dan wakil gubernur Kalimantan Tengah polres dan jajaran kerap melakukan berbagai langkah pengamanan pilgub dengan cara melakukan komunikasi aktif bersama tokoh – tokoh penting di Pulang Pisau  .

Kapolres Pulang Pisau, AKBP. Yuniar Ariefiano disela kegiatannya mengatakan bahwa pihaknya siap dalam pengamanan pilgub 9 Desember 2020 mendatang .

  • “ Kami jajaran polres Pulang Pisau telah memulai kesiapan dalam menghadapi Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Desember nanti dengan telah melakukan beberapa kegiatan seperti operasi mantap praja dan lainnya termasuk pemanggilan beberapa tokoh lintas akan kita lakukan dalam pesiapan hadapi deklarasi damai nantinya,” kata Kapolres.

Menurutnya langkah awal dalam kegiatan tersebut dengan menggelar berbagai operasi mantap praja dan memanggil para tokoh untuk persiapan deklarasi damai dalam cipta kondisi.

Kapolres juga mengajak kepada semua pihak untuk turut aktif dalam menciptakan suasana aman di wilayah masing –masing dan dirinya bersama jajaran selalu pro aktif melakukan silaturahmi kepada beberapa elemen masyarakat. ( rt/red )

Respon (60)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!