Indeks

Kesepakatan Terkait Anggaran Perubahan

  • Bagikan
Bupati Pulang Pisau hadiri rapat menyepakati anggaran perubahan APBD. Foto: Anggelia SKNEWS

SKNEWS, PULANG PISAU – Sebanyak 5 fraksi DPRD Pulang Pisau menyepakati anggaran perubahan APBD untuk digunakan sebagaimana ketentuan namun harus tetap efektif dan efisien untuk kebutuhan masyarakat serta tepat sasaran.

Inilah paripurna DPRD Pulang Pisau yang membahas secara khusus terkait kebijakan untuk alokasi anggaran perubahan tahun 2025 yang disampaikan 5 fraksi DPRD yang juga disaksikan langsung oleh bupati Pulang Pisau.

Masing – masing fraksi menyampaikan gagasan dan saran agar pemerintah memperhatikan anggaran yang akan digunakan untuk melakukan target percepatan pembangunan di Pulang Pisau.

Bupati Pulang Pisau, Ahmad Rifa’i usai mengikuti jalannya paripurna mengatakan bahwa pemerintah sangat menyambut baik gagasan serta usulan dari fraksi dan berharapan seluruh OPD akan menyiapkan instrumen penting untuk nantinya dijadikan bahan dalam pembahasan tingkat fraksi gabungan.

“Berharap kepada seluruh OPD akan menyiapkan instrumen penting untuk nantinya dijadikan bahan dalam pembahasan tingkat fraksi gabungan.” Ucap Rifa’i

Secara umum sebagai bupati dirinya juga menyatakan dukungan bahwa anggaran perubahan akan dilakukan secara efektif dan efisien sebagaimana ketentuan dan arahan presiden dalam efisiensi anggaraan yang langsung menyentuh kepentingan masyarakat .

  • Bagikan
error: Content is protected !!
Exit mobile version