Fasilitas Umum Dirusak di Duga 3 Orang Pelaku Usia Remaja

  • Bagikan

Pulang Pisau -SKNews- Telah terjadi perusakan fasilitas taman oleh oknum tak bertanggung jawab, tepatnya di samping Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Pulang Pisau. saat kejadian itu dikonfirmasikan kepada Kepala Dinas (Kadis) PUPR Pulang Pisau, Usis I. Sangkai, S.Hut.,M.Si, beliau menerangkan bahwa akan melihat hasil CCTV yang terpasang di area Tempat Kejadian Perkara (TKP).

“Saya sudah berkoordinasi dengan pihak Kominfo agar dapat melihat hasil dari CCTV yang terpasang di area TKP,” Ujar Usis, Selasa (11/02/2020).

Kemudian Usis menambahkan, apabila nanti sudah mendapatkan hasilnya, apa motif sebenarnya hingga terjadi demikian, maka akan dikoordinasikan kepihak penegak hukum.

“Saya menghimbau kepada masyarakat agar bersama – sama membangun dan menjaga fasilitas umum. walau bagaimanapun, semua itu adalah dari hasil uang rakyat / uang negara,” Tutupnya.

Selanjutnya Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Kominfo) Kabupaten Pulang Pisau,  Moh. Insyafi menjelaskan, kalau dilihat dari hasil rekaman CCTV yang mereka lihat, pelakunya mereka duga sebanyak 3 orang berusia remaja.

Dengan sumber data yang ada tersebut, maka akan berkoordinasi dengan pihak kepolisian. untuk data rekaman dari CCTV ini sudah diserahkan mereka kepada petugas Polsek Kahayan Hilir agar bisa ditindak lanjuti.

“Sebanyak 3 orang diduga pelaku perusakan fasilitas umum yang ada, namun dari hasil rekaman CCTV, tidak begitu jelas, wajah pelakunya. oleh sebap itu, kami serahkan kepada pihak Polsek Kahayan Hilir untuk menyelidikinya,” Terang Insafi. (Drt)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!